Jalan2 susah MoveOn

bareng travelmate milenial & Gen-Z yang lagi hits!

Banyak selebgram & artis rela bayar buat ikut open trip bareng WishTravelers, masa kamu enggak? hihi

445.000+ community followers, 10.000+ peserta yg luar biasa.

Tanpa kalian aku bukan siapa2. Terimakasih atas kepercayaan kalian ya gengs 😉

Berawal dari tiket promo AirAsia, 

Ada kisah unik dibelakang berdirinya @WishTravelers, di tahun 2016 founder WT terlanjur membeli tiket promo AirAsia tujuan Vietnam – Cambodia,

 

kemudian mereka tidak punya uang untuk berangkat dan jalan2 dengan tiket tersebut, lalu muncul ide untuk ngumpulin travelers lain yang mau ikut bareng tapi kita gratis tidak usah bayar. Yang penting udah deal diawal kan harganya berapa dan mereka setuju! Akhirnya lama-lama jadilah konsep Open Trip yang kita kenal sekarang ini. hihihi

the real “dimana ada kemauan pasti ada jalan”

Tentang WishTravelers

WishTravelers WT berdiri tahun 2016, dan resmi menjadi Perseroan Terbatas pada bulan Januari 2019. Sudah banyak terobosan inovasi dalam produk, personal branding, efficient & scalable company operations, sustainable pengelolaan keuangan perusahaan, 

sehingga bisa membuat paket tour / open trip yang lebih worth it dari Travel Agent Konvensional yang jauh lebih costly.

Destinasi Eropa, Russia,  Amerika, Jepang, Turkiye, UK Inggris, Korea, New Zealand, Australia, Umroh, India Kashmir, Vietnam, Thailand, Maldives, HongKong, Macau, Africa Kenya – Tanzaniahingga ex-uni sovyet (Kazakshtan, Uzbekistan, Tajikistan, Kyrgystan)! 

 

Visi & Misi WishTravelers

Keberlangsungan. 
Kebermanfaatan.
Keikhlasan.

Keberlangsungan.

Perusahaan fokus pada ketahanan dan kemandirian (benar2 tidak ada startup investor), serta inovasi agar tetap eksis di Industri.

Kebermanfaatan.

Perusahaan mengusahakan keuntungan agar keberadaan perusahaan bisa jadi manfaat untuk para pencari nafkah keluarga dan juga warga sekitar.

Keikhlasan.

Segala kegiatan usaha dan pelayanan, dikerjakan atas dasar IKHLAS, karena Allah ta’ala.

Seberapa trusted WishTravelers?

WishTravelers WT adalah bagian dari WishTravel Group dan resmi dikelola oleh PT Wisata Impian Universal. Nomor Izin Tanda Daftar Usaha Pariwisata: 556/0162/TDUP/DPMPTSP/XI/2019

Kantor Visit Jak-Sel: Menara Caraka (HQ) Jl DR I Gde Anak Agung No Blok E, RT 8/RW 7, Kuningan, Mega Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12710 
Kantor HQ Jak-Tim: Gedung Citadel Jl. Dewi Sartika No 3A, RT 3/RW 13, Cililitan, Kramat jati, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13640

Owner & Founders

The Industry Shaper  of Travel Millenial with Millenial Founders

Owner: Allah Azza wa Jalla

وَلِلَّهِ مُلْكُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ ۖ وَإِلَى اللَّهِ الْمَصِيرُ

Dan kepunyaan Allah-lah kerajaan langit dan bumi dan kepada Allah-lah kembali (semua makhluk).” (QS. An-Nuur: 42)

Febriyanto Rasdjani

Founder & CEO WishTravelers, Ex-startup Lazada, Airy by Traveloka, Hellopay, iProperty, sudah keliling dunia hingga 78 Negara & 5 Benua!

the industry shaper of Open Trip Travel Millenial with Content Creator yang saat ini menjadi trend traveling.

Wulan Nurmala

Co-Founder WishTravelers, Ex-Sales Agen Properti, yang sampai saat ini sudah keliling dunia hingga 5 Benua!

Tour leader pertama WT yang bikin banyak peserta Susah MoveOn

Co-Founder, Kak Indri & Kak Dhila adalah alumni peserta Wishtravelers yang akhirnya menjadi bagian shareholder karena se-cinta itu & susah MoveOn sama Wishtravelers 😉

The real IKUT WT SUSAH MOVE ON

WishTravel Group, THE POWER OF EXPERIENCED & YOUTH WishTravel Group mengusung company culture berbasis digital, minim office “politic”, minim senioritas, performance diukur berdasarkan KPI dan kontribusi setiap anggota tim.

 

Alumni #SusahMoveOn bareng @wishtravelers

Final Call! Kalo gak ikut nyesel 😆

Syarat & Ketentuan WishTravelers

1. Ketentuan Umum

  • WishTravelers adalah bagian dari PT Wisata Impian Universal, sebuah badan hukum yang terdaftar secara sah di Indonesia.
  • Dengan melakukan pendaftaran dan pembayaran, peserta menyetujui seluruh syarat & ketentuan yang berlaku.
  • Semua layanan, produk, dan transaksi yang dilakukan melalui WishTravelers tunduk pada regulasi yang berlaku di Indonesia.

2. Pendaftaran & Pembayaran

  • Pendaftaran dianggap sah setelah pembayaran deposit dilakukan sesuai ketentuan yang berlaku. Pembayaran hanya dilakukan melalui channel resmi WishTravelers.com dan atas nama PT Wisata Impian Universal. Jika ada transaksi di luar itu, kami tidak bertanggung jawab atas segala risiko yang terjadi.
  • Pembayaran dilakukan secara bertahap hingga pelunasan penuh. Peserta wajib menyelesaikan pembayaran hingga batas waktu yang ditentukan dalam invoice untuk mengamankan slot perjalanan.

3. Pembatalan & Pengembalian Dana

  • Pembatalan oleh Peserta akan dikenakan biaya sesuai tahapan yang tertera dalam kebijakan pembatalan.
  • Tidak ada pengembalian dana untuk pembatalan mendadak, ketidakhadiran, atau penolakan masuk oleh pihak imigrasi.
  • Jika peserta berhalangan mengikuti trip, Peserta dapat mengajukan Pengganti dengan syarat:
    • Pengganti harus memenuhi persyaratan visa dan dokumen perjalanan yang diperlukan.
    • Pengajuan pengganti harus dilakukan minimal H-40 sebelum keberangkatan.
    • Biaya administrasi dan perubahan nama tiket (jika ada) menjadi tanggung jawab peserta.
    • Jika perubahan tidak memungkinkan, peserta tetap dikenakan biaya pembatalan sesuai ketentuan yang berlaku.
  • Jika visa ditolak (termasuk tidak keluar tepat waktu), Peserta dapat mengajukan Pengganti atau mengikuti ketentuan pembatalan yang berlaku.

4. Perubahan Jadwal & Itinerary

  • WishTravelers berhak mengubah jadwal, rute, atau fasilitas perjalanan jika diperlukan dengan alasan operasional maupun force majeure.
  • Perubahan yang disebabkan oleh keadaan di luar kendali (bencana alam, perubahan regulasi, pandemi, dll.) bukan tanggung jawab WishTravelers.

5. Tanggung Jawab

  • WishTravelers bertindak sebagai perantara antara peserta dengan maskapai, hotel, dan penyedia layanan lainnya.
  • WishTravelers tidak bertanggung jawab atas kehilangan barang pribadi, keterlambatan transportasi, atau kejadian di luar kendali operator.
  • Peserta bertanggung jawab atas keabsahan dokumen perjalanan (paspor, visa, dll.).

6. Asuransi Perjalanan

  • Peserta diwajibkan memiliki asuransi perjalanan untuk perlindungan selama trip.
  • Jika saat hari-H peserta tidak memiliki asuransi perjalanan dengan alasan apapun, maka jika terjadi kendala selama perjalanan, itu sepenuhnya menjadi tanggung jawab peserta dan bukan tanggung jawab WishTravelers atau Tour Leader.

7. Kebijakan Visa

  • Pengajuan visa dibantu oleh tim VISKAMU sesuai ketentuan kedutaan.
  • Visa yang telah diajukan tidak dapat dibatalkan atau dialihkan.
  • Jika visa ditolak atau tidak keluar tepat waktu, berlaku ketentuan Pengajuan Pengganti atau kebijakan pembatalan yang ada.

8. Perilaku & Kepatuhan

  • Peserta wajib mengikuti peraturan setempat dan menjaga etika selama perjalanan.
  • WishTravelers berhak mengeluarkan peserta yang melanggar aturan tanpa pengembalian dana.

9. Kebijakan Khusus

  • Jika peserta berhalangan mengikuti trip, dapat mengajukan Pengganti dengan syarat dan ketentuan yang telah dijabarkan di bagian pembatalan.
  • Jika visa ditolak (termasuk tidak keluar tepat waktu), peserta dapat mengajukan Pengganti atau mengikuti ketentuan pembatalan yang berlaku.
  • Detail lengkap dapat ditemukan dalam kebijakan yang tersedia pada halaman masing-masing produk.

10. Yurisdiksi & Hukum yang Berlaku

  • Seluruh transaksi dan perjanjian yang dibuat dengan WishTravelers tunduk pada hukum yang berlaku di Indonesia.
  • Segala bentuk perselisihan yang timbul akan diselesaikan secara musyawarah terlebih dahulu. Jika tidak mencapai kesepakatan, maka akan diselesaikan melalui jalur hukum di yurisdiksi PT Wisata Impian Universal.
  • Dengan menggunakan layanan WishTravelers, peserta menyatakan telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh ketentuan yang berlaku.

Syarat dan Ketentuan Pengajuan Peserta Pengganti

(Harap dibaca dan dipahami sebelum mengajukan permohonan.)

1. Kriteria Pengajuan Pengganti

  • Meninggal Dunia → Surat kematian dari rumah sakit/kelurahan/akta kematian.
  • Sakit Keras → Surat keterangan dokter/rumah sakit yang menyatakan peserta tidak dapat melakukan perjalanan.
  • Kecelakaan Serius → Surat keterangan dari kepolisian/dokter/rumah sakit.
  • Bencana Alam/Kebakaran → Surat keterangan dari kelurahan/instansi terkait.

Peserta hanya dapat mengajukan Pengganti jika visa ditolak, dengan syarat:

  • Pengganti sudah memiliki visa yang berlaku atau tersedia waktu untuk pengajuan visa baru.
  • Tiket pesawat, hotel, dan land arrangement tersedia untuk Pengganti tanpa kenaikan biaya signifikan yang tidak dapat ditanggung oleh Peserta/Pengganti.

2. Kebijakan Pengembalian Dana

Peserta berhak mendapatkan pengembalian dana jika:

  • Mengisi Form Pengajuan Pengganti dan mendapat persetujuan resmi dari tim WishTravelers.
  • Pengembalian diproses dalam 14 hari kerja setelah Pengganti menyelesaikan pelunasan trip yang Peserta daftarkan.
  • Jumlah pengembalian akan dipotong biaya berikut:
    • Biaya administrasi.
    • Biaya visa (jika ada).
    • Change name fee.
    • Biaya lain yang telah dikeluarkan WishTravelers terkait perjalanan Peserta, termasuk tetapi tidak terbatas pada:
      • Biaya yang tidak dapat dikembalikan oleh suplier, tour operator, partner, hotel, maskapai, atau penyedia layanan lainnya.
  • Pengembalian dana hanya ditransfer ke rekening atas nama Peserta.

3. Ketersediaan Pengganti

  • WishTravelers tidak bertanggung jawab dalam menyediakan atau menjamin ketersediaan Pengganti.
  • WishTravelers hanya membantu mempublikasikan ketersediaan seat melalui website resmi WishTravelers.com dan Instagram Story @wishtravelers.

4. Kebijakan Jika Peserta Memiliki Pengganti Sendiri

  • Peserta menyetujui biaya change name fee (jika ada).
  • Seluruh pembayaran yang telah masuk dialihkan ke Pengganti, dan tagihan selanjutnya menjadi tanggung jawab Pengganti.
  • Jika Pengganti tidak melanjutkan pembayaran, maka seluruh pembayaran yang telah masuk dinyatakan hangus/tidak dapat dikembalikan.
  • WishTravelers tidak bertanggung jawab atas penyelesaian keuangan antara Peserta dan Pengganti.

5. Ketentuan Akhir

  • Setelah pengajuan Pengganti disetujui, Peserta tidak dapat melanjutkan trip.
  • Jika dalam 35 hari sebelum keberangkatan tidak ada Pengganti, maka seluruh pembayaran yang telah masuk dinyatakan hangus/tidak dapat dikembalikan.